2 Cara Mengetahui Siapa Saja yang Menggunakan WiFi Kita
2 Cara Mengetahui Siapa Saja yang Menggunakan WiFi Kita

KOMPAS.com – Pengguna mungkin perlu mengetahui beberapa panduan dasar dalam mengelola jaringan WiFi, agar bisa mengakses internet dengan lebih lancar. Salah satu pedoman dasarnya adalah bagaimana cara mengetahui siapa yang menggunakan WiFi kita.

Cara melihat siapa saja yang menggunakan WiFi kita akan sangat berguna untuk menjamin kelancaran akses internet. Jaringan WiFi kita bisa digunakan oleh perangkat asing yang bukan milik kita.

Jika banyak perangkat asing yang terhubung ke WiFi kita, maka bandwidth akan penuh sehingga kecepatan akses internet di perangkat kita justru akan berkurang. Jika WiFi tiba-tiba lambat, pengguna perlu memeriksa perangkat siapa yang terhubung.

1. Cara melihat siapa yang menggunakan WiFi kita di pengaturan router

Cara pertama untuk melihat siapa yang menggunakan WiFi kita adalah melalui halaman pengaturan router. Setiap jaringan WiFi dapat dikelola melalui halaman pengaturan router. Di halaman ini, pengguna dapat memeriksa perangkat yang terhubung ke WiFi.

Setiap perangkat router biasanya memiliki alamat IP yang berbeda-beda, tergantung model router yang digunakan. Jika menggunakan router ZTE, alamat IP router tersebut bisa jadi “192.168.1.1” (tanpa tanda kutip).

Jika sudah mendapatkan semua informasinya, cara mengetahui siapa yang menggunakan WiFi kita melalui halaman pengaturan router adalah sebagai berikut:

  • Pertama, Buka browser lalu masukkan alamat IP router di kolom URL.
  • Kemudian, halaman pengaturan router akan terbuka.
  • Masukkan nama pengguna dan juga kata sandi Anda untuk masuk ke halaman pengaturan router.
  • Jika berhasil login maka akan muncul beberapa menu pengaturan perangkat router.
  • Setelah itu, pengguna dapat membuka menu bertajuk seperti ini “Daftar Perangkat”.
  • Pada menu ini, pengguna akan disuguhkan daftar semua perangkat yang terhubung ke WiFi.
  • Setiap perangkat yang terhubung akan memiliki identitas berupa MAC Address dan IP Address.

2. Cara mengetahui siapa menggunakan WiFi kita melalui aplikasi Internet

Cara mengetahui siapa yang menggunakan WiFi kita selanjutnya adalah melalui aplikasi pemindai jaringan. Ada banyak aplikasi pemindai jaringan WiFi yang bisa digunakan, salah satunya adalah aplikasi Fing.

Pada aplikasi ini, pengguna bisa mendapatkan beberapa informasi terkait WiFi yang digunakan, termasuk perangkat apa saja yang mengaksesnya. Cara mengetahui siapa yang menggunakan WiFi melalui aplikasi Fing adalah sebagai berikut:

  • Download aplikasi Fing di Google Play Store (Android) atau App Store (iPhone).
  • Setelah terinstall, silahkan buka aplikasi Fing.
  • Selanjutnya aplikasi Fing akan membaca jaringan WiFi yang terhubung dengan perangkat.
  • Kemudian di halaman utama pengguna akan bisa melihat jumlah perangkat yang terhubung ke jaringan WiFi.
  • Untuk melihat informasi lebih detail, pengguna dapat mengklik opsi “Lihat perangkat”.
  • Terakhir, aplikasi akan menampilkan daftar perangkat yang sudah terhubung ke WiFi.

Dengan cara ini, perangkat orang asing tidak lagi dapat mengakses jaringan WiFi pengguna tanpa izin. Demikian penjelasan mengenai cara mengetahui siapa saja yang menggunakan WiFi kita dengan mudah dan cepat, semoga bermanfaat.

Baca Juga : SanDisk Perkenalkan SD Card 8 TB dan SSD Eksternal 16 TB Pertama

Related Post

error: Content is protected !!