Galaxy S24 Ultra dikabarkan akan mendapatkan peningkatan pada kameranya. Namun Samsung bakal dibuat panik saat iPhone16 Pro akan hadir.
Sebab iPhone16 Pro bakal disematkan kamera Zoom quad-reflektif 120mm. Informasi ini diungkapkan oleh laporan Ming-Chi kuo yang kerap terbukti bocoran yang ia berikan.
ia pun menyebut Largan akan menjadi satu-satunya pemasok kamera quad-reflektif untuk Apple. Mereka dilaporkan berhasil meningkatkan hasil porduksi pada 3Q23 dari 40% menjadi 70%.
Dengan peningkatan tersebut bikin jajaran iPhone Pro memiliki kemapuan yang sama. Seperti yang diketahui saat ini hanya iPhone 15 Pro max yang memiliki kemampuan zoom optic 5x. Disisi lain penyematan zoom quad-reflektif du iPhone 16 Pro series mendongkrak bisnis perakitan lensa pada 2024. Kuo memperkirakan bisnnis ini akan tumbuh sekitar 160%.
Analis pasar kenamaan ini mengatakan model P70, P70 pro dan P70 Art akan diproduksi secara massal pada taruh pertama tahun 2024 dan akan memiliki kamera periskop dan chip Kirin Internal. Kuo memperkirakan seri P70 akan semakin meningkat dengan pengiriman 100% dari tahun ke tahunnya dibandingkan dengan P60.
Bocoran Baterai iPhone 16 Pro
Apple dikabarkan akan melakukan perombakan pengaturan pendinginan Apple untuk seri iPhone 16 Pro. Dan ini terekomendasi dari bocoran prototipe baterai.
Seperti dapat dilihat pada gambar baterai terbungkus dalam braket logam yang membantu pembuangan panas.
Desay Corporation China memproduksi sel baterai Li-Ion iPhone 16 Pro, yang terdaftar sebagai 3.355 mAh ( 13.02Wh ). Lain halnya dengan seri iPhone 15 Pro yang memiliki baterai berbentuk J.
iPhone15 Pro kapasitas sel baterai yang sedikit lebih kecil yaitu 3.274mAh. namun tidak ada jaminan baterai prototipe awal ini akan digunakan pada model produksi Iphone 16 Pro.
Kuo turut menggungkapkan Huawei akan menjadi klien besar kamera zoom Largan pada tahun 2024. Ini menjadikannnya merek dengan perkembangan tercepat dalam permintaan periskop selain Apple.